Koperasi Maju UMKM Terbantu adalah Jargon Dinas Koperasi dan UMKM Agam

Agam, Sumatera barat1051 Dilihat

Agam, Banuaminang.co.id Dedi Asmar selaku kepala dinas koperasi dan usaha kecil dan menengah kabupaten Agam, saat dijumpai di ruangannya (Khamis, 22/06). menyatakan, saat ini ada sekitar 145 Koperasi diagam yang telah berbadan hukum, ujarnya.

 

“Dengan jargon koperasi maju UMKM terbantu, Alhamdulillah dimasing-masing kecamatan telah ada pendaping. Jadi dalam hal ini pelaku UMKM dan juga koperasi bisa berdialog dan minta keterangan kepada pendamping-pendamping yang ada di setiap kecamatan” terang kadis yang berhasil Banuaminang.co.id temui dalam misi khusus kasus Facebook, yang saat ini menghebohkan kabupaten Agam.

 

Pembahasan singkat tentang koperasi dan UMKM ini tentunya tidak lepas dari ide dari bapak koperasi Indonesia yaitunya sang proklamator yang berasal dari tanah Minangkabau ini yaitunya Muhammad Hatta.

 

Dalam hal ini selaku generasi penerus dari sang proklamator yang juga bapak koperasi Indonesia, sudah selayaknya koperasi di Sumbar menjadi contoh oleh provinsi lain. Tentunya hal ini dengan menjunjung tinggi Rapat Anggota dan kesepakan dari anggota koperasi.

 

“Mudah-mudahan koperasi di kabupaten Agam dapat meningkatkan perekonomian yang nantinya mensejahterakan pelaku UMKM yang tergabung di koperasi.” Tutup kadis ini.

 

(iing chaiang)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *