Lubukbasung, Banuaminang.co.id — Pembukaan Bimtek pengolahan makanan dan minuman oleh dinas perindustrian dan perdagangan Provinsi Sumbar, yang dilaksanakan di Hotel Sakura Syariah Lubukbasung (2/5).
Novrial selaku kepala dinas perdagangan dan perindustrian provinsi Sumbar, secara resmi membuka acara ini, dihadapan 50 peserta bimtek dari kota Bukittinggi dan Kabupaten Agam.
Wahyu Bestari selaku kadis perdagangan dan perindustrian kota Bukittinggi juga hadir dalam acara bimtek ini.
“Hampir lima puluh persen, sanjai di kota Bukittinggi didatangkan dari Payakumbuh, padahal sanjai tersebut adalah nama daerah dan identik dengan Bukitinggi,” ungkap Wahyu.
Sementara Ismunandi Sofyan selaku penggagas acara ini melalui dana Pokir anggota dewan provinsi Sumbar, menyampaikan. “Semoga dengan adanya bimtek pengolahan makanan dan minuman ini, dapat memberi motivasi untuk pelaku bisnis makanan dan minuman, sehingga nantinya berdiri perusahaan-perusahaan roti ataupun makanan lainya di Bukittinggi dan Agam.” Ungkapnya.
Sementara Novrial juga berharap agar nantinya peserta bimtek ini dapat memberikan lapangan pekerjaan juga bagi masyarakat, dan menjadi pelaku industri di kawasan Agam dan Bukitinggi, ungkap kadis perindag provinsi Sumbar ini.
Acara pembukaan ini ditandai dengan pemasangan celemek secara simbolis kepada beberapa peserta bimtek.
Rahmi Safitri warga Kecamatan Aua Birugo Tigo Baleh menyatakan kepada Banuaminang.co.id bahwasanya terkait untuk memproduksi, insyaallah para pelaku UMKM ini sudah bisa, yang sangat sulit sekarang ini ada pemasarannya.
Semoga saja nantinya pihak-pihak terkait memperhatikan untuk pemasaran dari produk pelaku UMKM, terangnya.
(iing chaiang)