Wawako Bukittinggi Terima Kunjungan Syekh Sa’id Musthofa Hasunah dari Palestina

Bukittinggi75 Dilihat

Bukittinggi, BanuaMinang.co.id Wakil Wali Kota Bukittinggi terima kunjungan Syekh Sa’id Musthofa Hasunah dari Palestina. Pertemuan ini berlangsung di ruang kerja wawako, Selasa, 11 Maret 2025.

 

Wakil Wali Kota Bukittinggi, Ibnu Asis, menyampaikan, terima kasih kepada Syekh Sa’id Musthofa Hasunah yang telah berkunjung ke Sumatera Barat terutama Bukittinggi. Silaturahmi ini sekaligus memberikan gambaran utuh bagaimana palestina sebenarnya, karena yang diberitakan media belum semuanya menggambarkan wujud asli keadaan Palestina.

 

“Alhamdulillah, kita dari Pemko Bukittinggi melalui bagian Kesra, juga telah menggalang infaq dari ASN, yang nantinya akan disalurkan ke masyarakat Palestina. Semoga Palestina segera dilepaskan dari peperangan dan semoga Allah senantiasa melindungi,” ungkapnya.

 

Pemilik Sanad Bacaan Riwayat Haf An Ashim, Syekh Sa’id Musthofa Hasunah, menyampaikan, rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang selalu mendukung perjuangan rakyat Palestina. Ia juga berterima kasih kepada Pemerintah Kota Bukittinggi atas sambutan yang hangat dan penuh keramahan.

 

“Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara rakyat Palestina dan Indonesia, serta menyampaikan syiar guna memberikan edukasi dan informasi kepada seluruh umat muslim bahwa permasalahan ini bukan hanya milik umat muslim di Palestina, tetapi merupakan masalah seluruh umat muslim di dunia. Aqidah umat Muslim Masjidil Aqsa adalah salah satu aqidah umat muslim yang harus diperjuangkan,” ungkapnya.

 

Sumber: Pemko Bukittinggi 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *